CATATAN RK (26 Mei 2023) WASPADA POHON TUMBANG BHABINKAMTIBMAS KERJA BAKTI BERSAMA KADES DAN WARGA BINAAN
 

Sebagai wujud Kepedulian akan keselamatan warga dan kebersihan lingkungan,  Bhabinkamtibmas Desa Pakubalaho Bripka Ilham Nur lakukan kerja bakti bersama Kades dan warga masyarakat bertempat di Sekitar Kantor dan jalan poros Desa Pakubalaho Ke Dusun Sussu, jumat 07.00 wita sampai jam 10.30 wita.


Bhabinkamtibmas Bripka Ilham Nur menyampaikan bahwa Kerja bakti tersebut merupakan upaya dalam rangka Jum’at Bersih yang selama ini dilaksanakan dengan sasaran membersihkan lingkungan, hal ini termasuk mengajak kepada warga masyarakat agar membiasakan hidup bersih dengan lingkungan yang bersih tentunya kehidupan kita akan semakin sehat dan bukti nyata kebersamaan dan memelihara sifat gotong royong di desa


Bhabinkamtibmas juga mengatakan bahwa kerja bakti tersebut selain guna menjaga kebersihan lingkungan juga dalam rangka menjaga harkamtibmas di Desa karena kamtibmas juga bisa terwujud tidak cukup dengan melaksanakan tugas rutin kepolisian, namun juga dilakukan kerja bakti bersama warga bisa menumbuhkan rasa kepedulian bersama menjaga lingkungan masing masing apalagi saat ini musim hujan sehingga sudah sewajarnya membersihkan atau menebang Pohon yang berada di sekitar Rumah atau fasilitas umum untuk mencegah bencana.

“Kita bersama – sama memelihara kamtibmas dan lingkungan di wilayah kita, dengan kerja bakti kita bisa memupuk kembali budaya tentang gotong royong serta kekeluargaan dan sangat berterima kasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas yang peduli dengan masyarakat lingkungan dan sumber Daya Manusia yang ada di desa” Ujar Kades Pakubalaho, Ardiansyah S.Pd. M.Pd.

Kapolsek Bontotiro Polres Bulukumba Iptu Arif Rahman di tempat terpisah mengatakan  bahwa kegiatan Kerja Bakti atau Jum’at bersih ini adalah salah satu bukti peran aktif Bhabinkamtibmas dalam menjaga kerjasama untuk menciptakan kebersihan lingkungan dan juga bisa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga masyarakat.

0 Komentar